Siomay Batagor Jasun, Bumbu Kacangnya Mantap! Rekomendasi Kuliner Khas Sunda di Kota Malang
Kota Malang memang terkenal dengan berbagai macam kuliner menarik yang patut dicicipi. Kali ini kita akan eksplorasi sebuah rekomendasi kuliner khas Sunda di Malang, yaitu Siomay Batagor Jasun. Kuliner satu ini punya banyak pelanggan setia, karena rasanya yang khas dan bumbu kacangnya yang mantap.
Nama Jasun sendiri adalah singkatan dari Jawa-Sunda. Sang owner adalah orang asli Sunda, yaitu Tasikmalaya, sedangkan istrinya merupakan orang asli Malang. Kuliner Siomay Batagor Jasun sendiri sudah ada sejak puluhan tahun, sehingga termasuk kuliner legend, dan pastinya mempunyai banyak sekali pelanggan setia.
Keistimewaan Siomay Batagor Jasun terletak pada sajian batagor dan siomay yang rasanya selalu fresh. Rasa bumbu kacangnya juga mantap. Tempat jualannya juga bersih (meskipun jualan dipinggir jalan). Selain itu, harga yang terjangkau menjadi salah satu daya tarik utama bagi pelanggan setia kuliner satu ini. Pelayanannya juga sangat ramah, baik, dan cepat.
Lokasi dan jam buka Siomay Batagor Jasun
Siomay Batagor Jasun biasanya buka mulai pukul 10.00 WIB dan akan tutup jika persediaan habis. Biasanya tidak sampai sore hari sudah habis terjual. Disarankan untuk datang membeli di jam sebelum makan siang ya, karena persediaan masih lengkap dan tidak begitu antri.
Untuk lokasi Siomay Batagor Jasun berada di Jalan Candi Waringin Lawang No.45A, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, tepatnya di depan TK Al Muttaqin. Lokasinya juga sangat strategis, karena berada di dekat Kampus ABM Malang dan juga perumahan di daerah Blimbing.
Menu dan harga Siomay Batagor Jasun
Untuk menu di Siomay Batagor Jasun ada dua macam, yaitu varian Batagor dan Siomay. Untuk Batagor ada yang original, isi tahu dan juga isi telur. Sedangkan untuk Siomay ada beberapa pelengkapnya seperti pare, kubis, kentang dan tahu. Kamu juga bisa request untuk mix Batagor dan Siomay. Untuk harga per porsinya Rp. 10.000 saja, dengan porsi yang cukup mengenyangkan.
Jadi, jika kamu berada di Kota Malang dan mencari rekomendasi kuliner khas Sunda, Siomay Batagor Jasun adalah pilihan yang wajib dicoba ya!
- 📍Jl. Candi Waringin Lawang No.45A, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang (depan TK Al Muttaqin)
- 🕐 10.00 - Habis
- 💰 10k
Terima kasih telah mengunjungi dan membaca eksplorasi tentang Siomay Batagor Jasun, Bumbu Kacangnya Mantap! Rekomendasi Kuliner Khas Sunda di Kota Malang di situs web ini. Semoga eksplorasi yang kami sajikan bermanfaat. Untuk informasi menarik dan artikel lainnya, kamu bisa eksplorasi lebih lanjut di goplorasi.com!
Leave a comment