Nasi Ayam Serodja

Eksplorasi Wisata Bukit Ongakan Kediri yang Sejuk

Eksplorasi Wisata Bukit Ongakan Kediri yang Sejuk

Kediri memang salah satu daerah di Jawa Timur yang punya objek wisata alam yang menarik dan bisa menjadi destinasi pilihan untuk berlibur. Kali ini kita akan eksplorasi Wisata Bukit Ongakan Kediri yang sejuk dan asri. 

Bukit Ongakan Kediri menawarkan pemandangan alam yang begitu menawan dan memanjakan mata. Objek wisata alam yang satu ini cocok untuk jadi tempat healing atau melepas penat dari kesibukan sehari-hari.


Bukit Ongakan Kediri adalah kawasan perbukitan yang indah, dan salah satu bukit-bukit kecil yang ada di sana berbentuk seperti tempurung kura-kura. Karena ini jugalah objek wisata alam ini terkadang juga disebut Bukit Kura-kura Ongakan.

Menurut informasi, bukit-bukit kecil nan indah yang ada di kawasan ini terbentuk dari letusan Gunung Kelud di tahun 2014 yang lalu. Setelah erupsi tersebut, kawasan tersebut berubah menjadi tempat yang indah, ditumbuhi pepohonan pinus, membuatnya diubah menjadi objek wisata alam.


Lokasi Wisata Bukit Ongakan

Wisata alam Bukit Ongakan Kediri berada di Desa Besowo, Kec. Kepung, Kabupaten Kediri. Jika kamu ingin mengunjungi Bukit Ongakan Kediri, maka jarak yang harus ditempuh dari pusat kota adalah kurang lebih 37 km. Saat berwisata ke tempat ini, mata kamu akan disuguhi pemandangan segar jajaran bukit yang diselimuti hutan hijau. 


Udara di objek wisata alam Bukit Ongakan Kediri begitu segar dan sejuk, karena berada di ketinggian 860 meter di atas permukaan laut. Dari Bukit Ongakan ini, kamu juga bisa melihat Waduk Selorejo dan Air Terjun Gajah Mungkir.

Di Bukit Ongakan Kediri ada banyak tempat yang bagus untuk berfoto selfie, seperti gardu pandang yang telah disiapkan pengelola. Kamu bisa mengambil foto dengan latar belakang bukit-bukit indah yang tinggi atau pepohonan yang rindang.

Harga tiket masuk ke objek wisata alam Bukit Ongakan Kediri juga cukup terjangkau, yakni hanya seharga Rp. 5000 saja.

Jika kamu sedang mencari tempat untuk refreshing dan menenangkan diri, atau tempat untuk rekreasi bersama orang-orang terdekat, wisata Bukit Ongakan Kediri ini bisa jadi pilihan destinasi yang tepat .


BUKIT ONGAKAN

  • 📍Desa Besowo, Kec. Kepung, Kabupaten Kediri
  • 🕐 08.00 - 17.00

Terima kasih telah mengunjungi dan membaca eksplorasi tentang Eksplorasi Wisata Bukit Ongakan Kediri yang Sejuk di situs web ini. Semoga eksplorasi yang kami sajikan bermanfaat. Untuk informasi menarik dan artikel lainnya, kamu bisa eksplorasi lebih lanjut di goplorasi.com!

Kategori: Wisata, Kediri

Leave a comment

Sekilas tentang Go Eksplorasi

GOPLORASI #GoEksplorasi Merupakan sebuah media berbasis di Malang yang menyajikan eksplorasi tentang tempat - tempat hits dan menarik, seperti Café & resto, wisata, kuliner dan lainnya. Saat ini tidak hanya di Malang, tapi kami mencoba untuk eksplorasi daerah sekitar Malang, seperti Batu, Blitar, Tulungagung hingga Kediri.