Nasi Ayam Serodja

Lumbung Stroberi Batu: Serunya Petik Stroberi dan Nikmati Keindahan Alam di Kaki Gunung Arjuno dan Gunung Panderman

Lumbung Stroberi Batu: Serunya Petik Stroberi dan Nikmati Keindahan Alam di Kaki Gunung Arjuno dan Gunung Panderman

Lumbung Stroberi Batu merupakan sebuah destinasi wisata yang menarik yaitu kebun stroberi sebagai daya tarik utamanya. View yang ditawarkan adalah dari Gunung Arjuno dan Gunung Panderman. Lumbung Stroberi Batu terletak di ketinggian 1000 – 1200 mdpl dan secara tepat berlokasi di Desa Wisata Pandanrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.


Di Lumbung Stroberi Batu kamu bisa mendapat pengalaman memetik stroberi langsung dari kebun, membeli buah stroberi yang masih segar, serta mendapatkan edukasi lengkap tentang segala sesuatu tentang stroberi, mulai dari proses menanam, merawat, hingga pasca panen.


Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat menikmati kegiatan seru bermain air dengan tubing dan rafting. Ini menjadi alternatif menarik selain berada di kebun stroberi.


Stroberi di Lumbung Stroberi Batu berukuran besar dengan rasa manis sedikit asam. Ada beberapa jenis stroberi di Desa Wisata Pandanrejo ini, yaitu Sweet Charlie, California, Holybrite, Oso Grande, dan Rosalinda yang memiliki bentuk dan rasa yang khas dari masing masing jenis tersebut. 

Untuk memetik stroberi, pengunjung akan dikenai biaya sebesar Rp 25.000 per orang. Namun, mereka akan mendapatkan jus stroberi gratis, keranjang, gunting, topi, serta seorang guide yang siap membantu. Pengunjung juga dapat memakan lima buah stroberi hasil petikannya secara langsung. Untuk stroberi yang melebihi jumlah tersebut, akan ditimbang dengan harga Rp 6.000 per ons.

Agar dapat mengunjungi Lumbung Stroberi Batu, pengunjung diwajibkan untuk melakukan reservasi minimal tiga hari sebelumnya. Reservasi ini penting untuk memastikan ketersediaan tempat.


Nikmati liburan yang menyenangkan dengan petualangan stroberi yang unik di Lumbung Stroberi Batu. Rasakan kelezatan buah stroberi segar sambil menikmati pemandangan alami yang memukau. 

Lumbung Stroberi

  • 📍Pandanrejo, Bumiaji, Batu
  • 🕐 09.00 - 16.00

Terima kasih telah mengunjungi dan membaca eksplorasi tentang Lumbung Stroberi Batu: Serunya Petik Stroberi dan Nikmati Keindahan Alam di Kaki Gunung Arjuno dan Gunung Panderman di situs web ini. Semoga eksplorasi yang kami sajikan bermanfaat. Untuk informasi menarik dan artikel lainnya, kamu bisa eksplorasi lebih lanjut di goplorasi.com!

Kategori: Wisata, Batu

Leave a comment

Sekilas tentang Go Eksplorasi

GOPLORASI #GoEksplorasi Merupakan sebuah media berbasis di Malang yang menyajikan eksplorasi tentang tempat - tempat hits dan menarik, seperti Café & resto, wisata, kuliner dan lainnya. Saat ini tidak hanya di Malang, tapi kami mencoba untuk eksplorasi daerah sekitar Malang, seperti Batu, Blitar, Tulungagung hingga Kediri.