Nasi Ayam Serodja

Toko Roti Cengli : Spesialis Roti Gandum dan Kopi dengan Citarasa Khas Di Malang

Toko Roti Cengli : Spesialis Roti Gandum dan Kopi dengan Citarasa Khas Di Malang

Toko Roti Cengli merupakan salah satu rekomendasi destinasi kuliner yang wajib banget kamu coba di Malang. Toko roti dengan dominasi warna merah ini menyajikan menu andalan mereka yaitu roti gandum dan beberapa menu lain dengan konsep khas  tiongkok. 


Menu andalan dari Toko Roti Cengli memang roti gandum, dan bisa dikonsumsi semua orang. Roti gandum ini homemade, diproduksi sendiri. Kandungan gandum yang kaya akan serat dan rendah gula sangat bagus untuk dikonsumsi dan cocok buat kamu yang sedang dalam program diet. Roti ini memiliki tekstur yang lembut dan cita rasa khas roti gandum, namun tanpa aroma ragi seperti roti biasa. Roti disini selalu fresh, karena mereka produksi setiap hari. 

Roti gandum di Toko Roti Cengli memiliki berbagai macam varian rasa seperti, Roti Nougat (kacang),Roti Milo, Roti Kaya, Roti Oreo Roti Ayam, Roti Ikan Asap Roti Telor Bebek, dan Roti Tawar gandum. 


Roti Gandum yang ditawarkan di Toko Roti Cengli dijamin kualitasnya. Untuk harga rotinya dibanderol mulai dari 20 ribu (roti half) sampai 35 ribu (roti full).Kamu tinggal pilih topping favoritmu, citarasa khas manis ataupun asin. Ada juga roti dingin, dengan topping es krim diatasnya. Yang terbaru dari Cengli adalah Roti Limpah Ruah Rasa Buah, yaitu Roti Nanas (selai nanas) dan Roti Strawberry (selai strawberry). 

Selain roti gandum, ada menu makanan berat yang menjadi favorit di Cengli, seperti Nasi Ayam Kungpao, Nasi Ayam Kemangi, Nasi Cakalang Fufu, dan Nasi Telur Tomat. Porsi makanan berat  yang disajikan pun pas. Untuk menu snacknya kamu bisa pilih lumpia udang atau ayam. 

Meskipun toko roti, tapi disini punya minuman kopi yang nikmat dan lengkap. Sebab, kopi merupakan salah satu menu pilihan yang populer pada awal berdirinya Cengli. Untuk minuman kopi harganya cukup terjangkau, mulai 8 ribu. Ada beberapa varian kopi yang ditawarkan, mulai dari espresso, cappuccino, americano, varian kopi susu dan kopi tubruk. Ada juga kopi rumahan, dengan kemasan botol yang bisa dipesan untuk dibawa pulang dan dinikmati di rumah. Jika kamu ingin merasakan sensasi baru kopi di Cengli, kamu bisa cobain Yuanyang, yaitu perpaduan racikan kopi, aroma teh yang harum dan susu. 

Buat yang tidak begitu suka kopi, bisa pesan menu minuman non kopi di Cengli. Kamu bisa pilih chocolate, matcha, teh serai atau Es Orson, salah satu minuman tradisional yang jadi favorit. Ada menu baru yang unik disini, yaitu Roti Celup Coklat. Sensasi roti yang lembut dicelupkan ke minuman coklat! 

Toko Roti Cengli memang memiliki konsep dan suasana yang otentik, walaupun sederhana. Dengan nuansa oriental yang kuat, tempat ini memberikan kesan unik seperti film-film Hong Kong atau suasana pecinan. Tempelan poster dan koran bergaya Tiongkok menjadi ciri khasnya.

Meskipun Toko Roti Cengli tempatnya tidak besar, dengan kapasitas sekitar 20 orang sudah terlihat penuh. Cengli mempunyai 2 outlet yang berada di kota Malang, yaitu di Jl. Kaliurang 51, Lowokwaru dan di Jl. Kepundung 44, Klojen Malang. Mengingat lokasinya di permukiman, parkir mungkin terbatas, tetapi tukang parkir sigap siap membantu.


Dengan konsep dan kualitas sajian yang ditawarkan, Toko Roti Cengli memang telah membuktikan diri sebagai pilihan kuliner yang selalu dicari dan menjadi favorit. Tempat ini akan terus menjadi salah satu ikonik di dunia kuliner Malang.

Toko Roti Cengli

  • 📍Outlet 1 Jl. Kaliurang 51, Lowokwaru Malang
  • 📍Outlet 2 Jl. Kepundung 44, Klojen Malang
  • 🕐 07.00 - 22.00
  • 💰Start 8k
  • ✔️ Konsep suasana ala Tiongkok
  • ✔️ Spesialis Roti Gandum
  • ✔️ Outdoor space
  • ✔️ Wifi

Terima kasih telah mengunjungi dan membaca eksplorasi tentang Toko Roti Cengli : Spesialis Roti Gandum dan Kopi dengan Citarasa Khas Di Malang di situs web ini. Semoga eksplorasi yang kami sajikan bermanfaat. Untuk informasi menarik dan artikel lainnya, kamu bisa eksplorasi lebih lanjut di goplorasi.com!

Kategori: Kuliner, Malang

Leave a comment

Sekilas tentang Go Eksplorasi

GOPLORASI #GoEksplorasi Merupakan sebuah media berbasis di Malang yang menyajikan eksplorasi tentang tempat - tempat hits dan menarik, seperti Café & resto, wisata, kuliner dan lainnya. Saat ini tidak hanya di Malang, tapi kami mencoba untuk eksplorasi daerah sekitar Malang, seperti Batu, Blitar, Tulungagung hingga Kediri.