Kongkow Bareng Teman dan Nikmati Kopi Tarik di Kedai Matua Blitar
Kedai Matua adalah salah satu kedai kopi di Kota Blitar yang menawarkan sajian kopi tarik yang khas. Kedai ini menghadirkan pengalaman minum kopi dengan konsep klasik melayu dan suasana yang nyaman. Kesan klasik bisa terlihat dari ornamen yang ada di tempat ini. Dari lampu, hiasan dinding dan ada juga beberapa barang klasik, seperti koleksi kaset dan ornamen lainnya.
Kedai Matua termasuk sebagai salah satu pionir yang menyajikan kopi tarik yang autentik. Disini juga terdapat berbagai kudapan nikmat seperti roti bakar kaya, pisang goreng, dan donat. Tidak heran Kedai Matua telah menjadi tujuan favorit para pecinta kopi dan penggemar kuliner.
Untuk menu yang disajikan cukup beragam. kopi tarik dan teh tarik masih jadi favorit di Kedai Matua. Selain itu ada juga kopi butter yang jadi salah satu andalan. Untuk kudapan bisa pilih roti bakar atau donat. Makanan yang agak berat ada indomie juga yang bisa kamu pesan.
Lokasi Kedai Matua berada di pusat kota, tepatnya di Jl. Kartini B70, Kepanjenlor, Kota Blitar. Space di kedai ini tidak begitu besar, namun cukup nyaman. Ada beberapa kursi di dalam kedai, di bagian depan barista. Di depan dan samping kedai juga terdapat space untuk kamu nongkrong dengan view langsung mengarah ke jalan. Jadi ketika ngopi disini akan terasa suasana lalu lalang kendaraan dan ramainya kota Blitar.
Jadi wajib dicoba dan rasakan taste ala melayu klasik dari Kedai Matua. Dengan vibes yang nyaman dan pelayanan yang ramah, Kedai Matua siap menyambut kamu untuk menikmati waktu senggang untuk kongkow bareng teman atau sekedar bersantai menikmati kopi. Waktu yang paling pas untuk datang kesini adalah waktu senja. Menikmati saat matahari terbenam, ditemani kopi yang nikmat.
- 📍Jl. Kartini B70, Kepanjenlor, Kota Blitar
- 🕐 14.00 - 24.00
- 💰 8k
- ✔️ Pas banget buat nongkrong
- ✔️ Affordable price
- ✔️ Wifi
Terima kasih telah mengunjungi dan membaca eksplorasi tentang Kongkow Bareng Teman dan Nikmati Kopi Tarik di Kedai Matua Blitar di situs web ini. Semoga eksplorasi yang kami sajikan bermanfaat. Untuk informasi menarik dan artikel lainnya, kamu bisa eksplorasi lebih lanjut di goplorasi.com!
Leave a comment