Kohi Cafe: Kafe dengan Desain Unik dan Artistik di Blitar!
Kohi Cafe adalah salah satu kedai kopi di Kota Blitar yang mencoba menawarkan konsep yang unik dan artistik. Ketika masuk ke dalam area kafe, suasana cukup nyaman, disambut dengan space outdoor di bagian depan dengan beberapa tanaman yang nampak asri.
Ketika masuk ke space indoor Kohi Cafe kamu akan melihat beberapa goresan mural di dinding kafe yang unik dan artistik. Disini bisa menjadi salah satu spot favorit yang instagramable. Di dalam kafe terdapat kursi dan meja yang cukup banyak, jadi kamu tidak usah khawatir jika datang beramai-ramai dengan teman untuk nongkrong disini.
Untuk menu yang disajikan di Kohi Cafe cukup beragam. Untuk minuman ada Espresso based dan single origin buat kamu yang suka banget dengan kopi. Kamu bisa coba Americano untuk kopi yang strong, atau cappucino dan cafe latte untuk yang lebih soft.
Untuk minuman non kopi ada ice blend milk, green tea latte, taro, red velvet, varian chocolate atau seri mocktail disini. Ada snack juga untuk menemani minuman favoritmu seperti onion ring dan potato stick. Jika kamu bingung untuk menentukan makanan atau minuman favorit, kamu bisa bertanya langsung ke barista di Kohi Cafe yang sangat ramah.
Lokasi Kohi Cafe masih di tengah kota Blitar, yaitu di daerah Pakunden, Kec. Sukorejo, Kota Blitar. Tempatnya memang agak masuk ke jalan yang tidak begitu besar. Tapi jika kamu kesulitan menemukan lokasinya, kamu bisa mencari di google maps.
Wajib dicoba dan rasakan suasana baru yang unik dan nyaman di Kohi Cafe. Waktu yang paling pas untuk datang kesini adalah waktu senja ya. Kamu bisa menikmati saat matahari terbenam, ditemani kopi yang nikmat.
- 📍Pakunden, Kec. Sukorejo, Kota Blitar
- 🕐 Jumat - Rabu 16.00 - 24.00
- 💰 Start 10k
- ✔️ Pas banget buat nongkrong
- ✔️ Affordable price
- ✔️ Wifi
Terima kasih telah mengunjungi dan membaca eksplorasi tentang Kohi Cafe: Kafe dengan Desain Unik dan Artistik di Blitar! di situs web ini. Semoga eksplorasi yang kami sajikan bermanfaat. Untuk informasi menarik dan artikel lainnya, kamu bisa eksplorasi lebih lanjut di goplorasi.com!
Leave a comment