Hidden Gem di Tulungagung, Kedai Tarik Cita Rasa Melayu!
Kedai Tarik Cita Rasa Melayu, sebuah hidden gem yang wajib banget kamu kunjungi di Tulungagung. Sebuah kedai konsep rumahan yang menyuguhkan hidangan khas Melayu yang autentik.
Kedai ini terletak di pusat kota Tulungagung, dengan suasana yang nyaman dan ramah. Sebenarnya space kedai ini adalah sebuah garasi yang dikonversi menjadi sebuah kedai, dengan ornamen-ornamen yang simple khas melayu.
Meskipun konsep kedai rumahan, tapi vibes yang ditawarkan cukup nyaman. Ada beberapa meja dan kursi kecil yang nyaman ala street coffee. Kedai ini cocok untuk menikmati waktu bersama teman-teman atau sekadar bersantai sendiri sambil menikmati hidangan dan minuman yang disajikan.
Menu minuman yang wajib dicoba di Kedai Tarik Citarasa Melayu adalah teh tarik, kopi tarik dan kopi mentega. Rasakan sensasi unik dari teh atau kopi yang diolah dengan sempurna dan disajikan dengan gaya tarik yang khas. Yang unik adalah kamu bisa membuat proses pembuatan minumannya langsung oleh sang owner.
Selain minuman tarik yang terkenal, Kedai ini juga menawarkan kudapan khas melayu lainnya, seperti kaya (sarikaya) toast dan milo toast. Rasakan paduan sempurna antara roti panggang gurih dan selai sarikaya manis yang lezat di setiap gigitannya, atau milo toast yang menggoda selera dengan taburan bubuk milo yang kaya rasa.
Jika kamu berada di Tulungagung, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Kedai Tarik Melayu. Temukan kelezatan menu khas Melayu dan nikmati suasana yang nyaman di kedai ini. Jadikan kunjunganmu sebagai pengalaman kuliner yang tak terlupakan di Tulungagung.
- 🎈Jl. I. Gusti Ngurah Rai VII No. 9, Bago, Tulungagung
- 🕐 Senin - Sabtu 13.00 - 23.00
- 💰 Start 6K
- ✔️ Homey indoor space
- ✔️ Pas banget buat nongkrong
- ✔️ Affordable price
- ✔️ Must Try: Teh tarik, kopi tarik, toast sarikaya & milo
Terima kasih telah mengunjungi dan membaca eksplorasi tentang Hidden Gem di Tulungagung, Kedai Tarik Cita Rasa Melayu! di situs web ini. Semoga eksplorasi yang kami sajikan bermanfaat. Untuk informasi menarik dan artikel lainnya, kamu bisa eksplorasi lebih lanjut di goplorasi.com!
Kategori: Cafe, Tulungagung
Leave a comment