Nasi Ayam Serodja

Warung Lumayan (Nayamul),Rekomendasi Destinasi Kuliner di Jalibar Malang

Warung Lumayan (Nayamul),Rekomendasi Destinasi Kuliner di Jalibar Malang

Kali ini kita akan eksplorasi sebuah destinasi kuliner di Jalibar Malang, yaitu Warung Lumayan (Dulunya terkenal dengan nama Nayamul). Lokasi tepatnya berada di jalan Trunojoyo No.4, Ngadiluwih, Kedungpedaringan, Kec. Kepanjen, Kabupaten Malang


Antara Kabupaten Malang dan Kabupaten Blitar memang terdapat jalur alternatif yang disebut Jalibar (Jalur Lintas Barat). Jalur ini menghubungkan Kepanjen dengan Kecamatan Ngajum. Jalibar ini sendiri melintasi dua desa, yaitu Desa Talangagung dan Desa Ngadilangkung. 

Jalan pintas ini dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Malang untuk mengurangi kemacetan di Kota Kepanjen yang sering terjadi terutama saat akhir pekan, ketika banyak kendaraan dari di Kota Malang melintas ke daerah Kepanjen, Blitar ataupun sebaliknya. 


Fasilitas di Warung Lumayan 

Yang unik dari Warung Lumayan adalah bangunannya yang berkonsep etnik, merupakan perpaduan batu bata, kayu dan bambu. Terdapat area indoor dan juga outdoor yang cukup luas. Dia area indoor terdapat beberapa meja dan kursi panjang. Di bagian outdoor suasananya lebih santai dengan beberapa kursi dan meja, dan juga lesehan. 

Fasilitas Warung Lumayan juga cukup lengkap, seperti  mushola, toilet, dan gazebo untuk beristirahat. Tempat parkirnya juga cukup luas, bisa dipenuhi beberapa mobil, bahkan bis. Warung Lumayan memang menjadi langganan orang yang melintasi daerah jalibar. Tak heran jika tempat parkirnya sering ramai. 

Untuk pelayanan di Warung Lumayan juga tidak mengecewakan. Warung ini mempunyai tagline: "Cepat dan Berselera." Pelayanan di Warung ini cukup cepat, dan menu yang disajikan sangat lezat dan terjangkau. Untuk jam operasional, warung ini buka mulai pukul 07.00 sampai 21.00 WIB. Kondisi ramai warung biasanya pada jam makan. 


Menu Warung Lumayan

Menu yang disajikan di Warung Lumayan adalah berbagai masakan khas Jawa yang sangat variatif. Harganya juga masih bisa dibilang cukup terjangkau. 

Untuk makanan tersedia 2 varian nasi yang bisa dipilih, yaitu nasi putih dan nasi jagung. Nasi jagung disini wajib dicoba, karena memiliki tekstur yang lembut. 

Pilihan lauknya sangat variatif, seperti olahan ayam bumbu kuning, ayam goreng, daging, Entok pedas, ikan mujair, ikan gurame, ikan nila, ikan wader, ikan lele, telur dadar/ balado, peyek udang, aneka sate (sate udang, telur puyuh, usus, dan sebagainya). Untuk tambahan ada beberapa macam gorengan, seperti dadar jagung, tempe dan tahu. 

Untuk aneka masakan sayur juga lengkap, mulai dari Urap-urap, oseng jamur, oseng daun pepaya, aneka Botok (botok tawon, tahu, sembukan, beluntas, kemangi, ati ampela, dan sebagainya),capcay, oseng kangkung, sayur bening, sayur tewel (nangka muda)  dan aneka sayuran tumis. 


Sedangkan untuk minuman yang disajikan Warung Lumayan lebih ke standar warung pada umumnya, seperti teh, kopi, es jeruk/ panas, jahe, es dawet dan aneka jus buah. 

Dari keseluruhan yang disajikan di Warung Lumayan, tentunya bisa jadi rekomendasi buat kamu yang sedang melintasi Jalibar Malang. Jadi jangan lupa untuk mencoba kuliner di di Warung Lumayan. Rasakan pengalaman kuliner dengan fasilitas yang lengkap, menu yang menggugah selera dan harga yang terjangkau. 

WARUNG LUMAYAN

  • 📍 Jl. Trunojoyo No.4, Ngadiluwih, Kedungpedaringan, Kec. Kepanjen, Kabupaten Malang
  • 🕐 07.00 - 21.00

Terima kasih telah mengunjungi dan membaca eksplorasi tentang Warung Lumayan (Nayamul),Rekomendasi Destinasi Kuliner di Jalibar Malang di situs web ini. Semoga eksplorasi yang kami sajikan bermanfaat. Untuk informasi menarik dan artikel lainnya, kamu bisa eksplorasi lebih lanjut di goplorasi.com!

Kategori: Kuliner, Malang

Leave a comment

Sekilas tentang Go Eksplorasi

GOPLORASI #GoEksplorasi Merupakan sebuah media berbasis di Malang yang menyajikan eksplorasi tentang tempat - tempat hits dan menarik, seperti Café & resto, wisata, kuliner dan lainnya. Saat ini tidak hanya di Malang, tapi kami mencoba untuk eksplorasi daerah sekitar Malang, seperti Batu, Blitar, Tulungagung hingga Kediri.